poltekkeskesumabangsa@gmail.com 0822-8238-2963 / 0811-7232-284
Jalin Kerjasama Dengan Universitas Aisyah Pringsewu, Poltekkes Kesuma Bangsa Fokus Peningkatan Teknologi dan Sumber Daya Manusia
Detail Berita

Bandarlampung-Dalam proses penyelenggaraan perguruan tinggi tidak terlepas dari pengembangan bidang tridharma perguruan tinggi yakni pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Pelaksanaan kegiatan tridharma tidak bisa berjalan secara mandiri, namun perlu adanya kolaborasi antar perguruan tinggi.

Dari dasar itulah, Poltekkes Kesuma Bangsa menjalin kerjasama dalam bentuk Memorandum of Understanding (MoU) dengan Universitas Aisyah Pringsewu (UAP) dan Memorandum of Agreement (MoA) antara Prodi D-IV Manajemen Informasi Kesehatan dengan Prodi DIII Rekam Medis dan Informasi Kesehatan yang dilaksanakan di Ruang Rapat Poltekkes Kesuma Bangsa, Jumat (20/1/2023).

Dalam sambutannya, Direktur Poltekkes Kesuma Bangsa, M. Yusuf Kohar, S.E., M.M menyampaikan rasa terima kasih atas bersedianya Universitas Aisyah Pringsewu melakukan kerjasama dengan Poltekkes Kesuma Bangsa, karena sebagai perguruan tinggi yang mengikuti perkembangan jaman, perlu adanya peningkatan teknologi ditambah kewajiban dalam melaksanakan tridharma perguruan tinggi yaitu pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat bagi mahasiswa dan dosen.

“Banyak Terima kasih atas kerjasama ini, pasti akan banyak manfaatnya dari kerjasama ini, terutama dalam pengembangan bidang teknologi. Selain itu kita juga bisa kolaborasi dalam bidang penelitian hingga pada pengabdian kepada masyarakat,” ucapnya.

Lebih lanjut, Direktur Poltekkes Kesuma Bangsa menyampaikan bahwa kebidangan rekam medis saat ini sangat kental dengan perkembangan teknologi, sehingga dia menekankan agar kampus ini dapat mengikuti perkembangan teknologi rekam medis agar menghasilkan lulusan yang kompeten dalam bidang rekam medis elektronik.

“Pada saat ini pengembangan teknologi pada bidang rekam medis menjadi tujuan utama kami melaksanakan kerjasama guna menciptakan lulusan yang mengenal rekam medis elektronik,” tuturnya.

Dilain hal, Rektor UAP, Wisnu Probo Wijayanto, S.Kep., Ners., MAN, menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan untuk berkolaborasi secara nyata bukan sekedar kegiatan administratif semata. Dia menambahkan bahwa berdasarkan informasi Lembaga Layanan Pendidikan (L2Dikti) Wilayah II Palembang, perguruan tinggi swasta saat ini merupakan salah satu penggerak pendidikan tinggi di Indonesia.

“Terima kasih atas sambutannya, kita menyadari bahwa perlunya kolaborasi antar perguruan tinggi, namun harapan kami kerjasama ini bukan hanya sekedar penandatangan saja tapi adanya implementasi nyata, karena kita tahu bahwa perguruan tinggi swasta adalah salah satu penggerak pendidikan tinggi di Indonesia,” katanya.

Dalam penutupnya, Rektor UAP menambahkan, bukan hanya pihaknya yang akan membantu Poltekkes Kesuma Bangsa, namun pihaknya pasti membutuhkan hal yang dapat melengkapi kampusnya, apakah melakukan kolaborasi penelitian atau yang lainnya.

“Selain dari kebutuhan pihak poltekkes kesuma bangsa atas bidang teknologi dari Universitas kami, tapi pasti ada bagian dari kami yang akan kami butuhkan dari pihak poltekkes kesuma bangsa, apakah itu kolaborasi penelitian bisa juga yang lainnya,” tutupnya. (Humas Poltekkes Kesba)

Komentar

Tinggalkan Komentar

Posting Terkait

OPTIMALISASI SINERGITAS BPOM DENGAN MITRA DALAM MENDUKUNG PENGAWASAN OBAT DAN MAKANAN

BANDAR LAMPUNG ndash Politeknik Kesehatan Kesuma Bangsa Poltekkes Kesuma Bangsa dan Badan Pengawas Obat dan Makanan BPOM telah menggelar pertemuan strategis untuk membahas penguatan kerja sama di bidang kesehatan Pertemuan ini dilaksanakan di Hotel Emersia Bandar Lampung dan dihadiri oleh para perwakilan dari kedua lembaga serta mitra Dalam pertemuan yang berlangsung selama beberapa jam ini semua pihak secara aktif berdiskusi mengenai berbagai isu yang relevan dengan kesehatan masyarakat dan pengawasan obat di Indonesia Beberapa topik utama yang menjadi fokus pembahasan antara Poltekkes Kesuma Bangsa dan BPOM adalah sebagai berikut Pengembangan Riset dan Pendidikan Kesehatan Poltekkes Kesuma Bangsa yang telah terkenal sebagai lembaga pendidikan kesehatan yang berkualitas dan BPOM sebagai lembaga yang bertanggung jawab atas pengawasan obat dan makanan sepakat untuk meningkatkan sinergi dalam pengembangan riset dan pendidikan di bidang kesehatan Kedua belah pihak berkomitmen untuk menyediakan dukungan yang lebih baik bagi para mahasiswa dan tenaga kesehatan dalam mengakses pengetahuan terkini...

Mengenal Jabatan-jabatan di Kampus

Kenapa mahasiswa baru atau maba wajib mengetahui berbagai jabatan di kampus Dengan mengenal jabatan di kampus agar kamu nantinya tidak salah saat ingin mengurus hal-hal yang berhubungan dengan perkuliahan Malu kan mau minta tanda tangan ketua jurusan tapi tidak tahu jabatannya Selain itu istilah-istilah jabatan yang paling sering didengar seperti kaprodi rektor atau dekan Namun sebenarnya masih banyak jabatan lain di universitas yang harus kamu ketahui Mengenal Jabatan-jabatan di Kampus Maba Wajib Tahu Rektor Rektor merupakan seseorang yang memimpin perguruan tinggi Dalam menjalankan tugasnya seorang rektor bekerja di rektorat Tugas seorang rektor yaitu memimpin lembaga perguruan tinggi agar mampu mencapai visi yang ditetapkan Dekan Dekan adalah Kepala Fakultas di sebuah perguruan tinggi Dekan adalah pemimpin administratif sekaligus pemimpin tertinggi di fakultas Kajur Kajur adalah singkatan dari Ketua Jurusan Mereka mengepalai sebuah jurusan Mereka memiliki tanggung jawab atas berbagai hal yang terjadi pada sebuah jurusan atau program studi Kaprodi Kaprodi adalah...

Poltekkes Kesuma Bangsa/SMK farmasi Kesuma Bangsa Menerima Sertifikat Merek ” SKAFASA ” Production Sebagai bentuk perwujudan guna mendorong kelulusan berjiwa Enterpreneur.

BANDAR LAMPUNG ndash Poltekkes Kesuma Bangsa telah menunjukkan komitmen dan dedikasinya dalam mencetak mahasiswa yang tidak hanya berfokus pada pelayanan kesehatan tetapi juga menanamkan semangat kewirausahaan Salah satu hasil nyata dari pendekatan ini adalah munculnya produk inovatif bernama ldquo SKAFASA rdquo yang mencerminkan jiwa pengusaha yang kuat dan inovatif dari para mahasiswa Poltekkes Kesuma Bangsa dan SMK Farmasi selalu berupaya memberikan pendidikan yang komprehensif kepada mahasiswa dengan mengajarkan keterampilan berwirausaha sehingga lulusan dapat menjadi agen perubahan dalam dunia kesehatan dan juga mampu berperan aktif dalam menciptakan lapangan kerja Salah satu contohnya adalah SKAFASA sebuah produk kesehatan inovatif yang dikembangkan oleh mahasiswa dari jurusan farmasi SKAFASA adalah sebuah inovasi yang telah ditemukan oleh mahasiwa dan siswa yakni pembuatan sabun hand sanitizer sabun cuci piring dan juga minyak angin aroma terapi yang lebih murah dari pasaran namun memiliki kualitas yang sangat baik Direktur Poltekkes Kesuma Bangsa Rista Melani menyatakan ldquo Kami sangat...

Copyright © 2024 Politeknik Kesehatan Kesuma Bangsa. All rights reserved.

Need Help? Chat with us
Mulai Percakapan...

Hai! Klik salah satu anggota kami di bawah ini untuk mengobrol di WhatsApp.

Tim biasanya membalas dalam beberapa menit.

Admin